Jln. Pattimura Kelurahan Tanjung Puri, Sintang

Turnamen Liga ASN Kabupaten Sintang tahun 2025

09 October 2025 | Informasi Publik

SINTANG – Wakil Bupati Sintang, Florensius Ronny, secara resmi membuka turnamen Liga Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Sintang tahun 2025 pada Kamis (9/10/2025) bertempat di Stadion Baning Sintang. Acara yang bertujuan utama untuk mempererat silaturahmi dan kekompakan antar instansi ini ditandai dengan seremoni pembukaan jelang laga perdana antara Kejaksaan Negeri Sintang melawan Kementerian Agama Kabupaten Sintang.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menekankan bahwa esensi utama dari penyelenggaraan kompetisi ini bukanlah sekadar mengejar hadiah atau gelar juara. Menurutnya, tujuan yang lebih penting adalah membangun dan menjalin hubungan baik antar pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang.

"Saya pikir menjadi pokok utamanya adalah bagaimana kita bisa menjalin silaturahmi. Itu yang paling penting," ujar Wakil Bupati dalam sambutannya."

Ia mencontohkan, melalui kegiatan olahraga seperti ini, pegawai dari satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dapat mengenal dan berinteraksi dengan pegawai dari OPD lain, seperti antara Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) dengan Dinas Pekerjaan Umum (PU).

Liga ASN 2025 ini diikuti oleh 33 instansi di lingkungan Pemkab Sintang. Wakil Bupati memberikan apresiasi kepada seluruh panitia pelaksana dan instansi yang berpartisipasi. Ia berharap jumlah peserta dapat meningkat pada penyelenggaraan tahun berikutnya.

"Mudah-mudahan tahun depan, 2026, lebih banyak lagi instansi yang ikut," harapnya.

Lebih lanjut, Wakil Bupati menjelaskan bahwa kekompakan yang terbangun antar-ASN melalui acara ini diharapkan dapat berdampak positif pada kinerja pemerintahan. Dengan sinergi yang kuat, visi dan misi Pemerintah Kabupaten Sintang dapat lebih mudah tercapai

#terbukaituhebat #keterbukaaninformasipublik .

Bagikan:
Informasi Umum

Berbagai pedoman, SOP, SK PPID, dan layanan penunjang lainnya dapat Anda akses melalui menu berikut:

PPID Kabupaten Sintang

Informasi Publik

Akses berbagai jenis informasi publik dan layanan pendukung lainnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang.


PPID
Drs. Paulinus, M.Si
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika
Berita & Hoax

Berita Terbaru & Resmi PPID Sintang

Temukan informasi publik terkini, resmi, dan terpercaya langsung dari sumbernya.

thumbnail
Terima Kasih dan Selamat Bertugas Bapak Drs. Paulinus, M.Si
admin  |  29 Dec 2025

Keluarga Besar Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sintang mengucapkan:"TERIMA KASIH DAN SELAMAT BERTUGAS"Terima kasih dan selamat bertugas kepada Bapak Drs. Paulinus, M.Si atas amanah baru ...

thumbnail
Bupati Sintang Lantik Pejabat Struktural Di Penghujung Tahun 2025
admin  |  29 Dec 2025

SINTANG – Bupati Sintang, Gregorius Herkulanus Bala, secara resmi melantik dan mengambil sumpah janji sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, dan Pejabat Pengawas di ...

thumbnail
Selamat dan Sukses Bapak Drs. IGOR NUGROHO, M.Si
admin  |  29 Dec 2025

Keluarga Besar Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sintang mengucapkan:"SELAMAT DAN SUKSES"Atas dilantiknya Bapak Drs. IGOR NUGROHO, M.Si sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabu...

thumbnail
Selamat Hari Raya Natal dan Selamat Tahun Baru 2026
admin  |  25 Dec 2025

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sintang, beserta segenap Staff dan Jajaran mengucapkan:?? Selamat Hari Raya Natal, 25 Desember 2025.? Selamat Tahun Baru, 01 Januari 2026.Semoga damai dan...

thumbnail
Sidak Satgas Pangan Temukan Penyalahgunaan Gas Subsidi
admin  |  23 Dec 2025

Tim Satgas Pangan Kabupaten Sintang melaksanakan inspeksi mendadak (sidak) pada Selasa, 23 Desember 2025, menyasar sejumlah peternakan ayam, rumah makan, dan warung kopi. Langkah ini diambil sebaga...

thumbnail
Selamat Memperingati Hari Ibu Nasional Tahun 2025
admin  |  22 Dec 2025

Selamat Memperingati Hari Ibu Nasional, 22 Desember 2025.Ibu adalah pilar utama dalam membangun fondasi karakter bangsa. Di balik kelembutannya, tersimpan kekuatan besar yang mampu menggerakkan per...

Kalender & Galeri Kegiatan

Dokumentasi kegiatan dan jadwal agenda dari PPID Kabupaten Sintang. Anda dapat melihat kegiatan terkini melalui galeri atau mengecek jadwal acara yang akan datang melalui kalender interaktif.

Kalender Kegiatan
Tautan Website Kabupaten Sintang

Dibawah ini adalah kumpulan link website yang ada di Kabupaten Sintang. Silakan klik pada ikon untuk melihat informasinya.

Temukan Kami di Peta

Lokasi dan tampilan langsung DISKOMINFO Kabupaten Sintang

Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID)

Lingkungan Pemerintah Kabupaten Sintang.